Rabu, 20 November 2024

Cegah Korupsi Dana Desa,Kapolres PALI Ajak Masyarakat Ikut Awasi,Itu Yang Disampaikan  Anggota Polsek Tanah Abang Saat Hadiri Sosialisasi Dana Desa Di Sukamanis

 


PALI – Realita Terkini.com-  Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pengawasan dan pencegahan tindak pidana korupsi, sosialisasi penting digelar di Balai Desa Suka Manis, Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten PALI, pada Rabu (20/11/2024). 

Kegiatan ini dimulai pukul 13.00 WIB dan berlangsung hingga pukul 15.00 WIB dengan suasana aman, tertib, dan kondusif.

Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber dari Kejaksaan Kabupaten PALI yang diwakili oleh Kasi Intel, serta dihadiri oleh berbagai pihak terkait, antara lain Kasat Intel Polres PALI AKP Suandi, S.H., Kanit Tipikor Polres PALI Iptu Dayen, dan perwakilan dari instansi lain seperti TNI, perangkat desa, dan tokoh masyarakat.

Kapolres PALI, AKBP Khairu Nasrudin,S.I.K,M.H., dalam keterangannya menegaskan pentingnya sinergi antara aparat penegak hukum dan masyarakat dalam pencegahan korupsi. "Pencegahan korupsi memerlukan komitmen semua pihak, baik dari pemerintahan desa, tokoh masyarakat, hingga warga biasa. Polres PALI selalu mendukung setiap upaya yang bertujuan membangun tata kelola yang bersih dan akuntabel di tingkat desa," ujar Kapolres kepada awak media ini pada Kamis pagi (21/11/224). 

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Desa Suka Manis Briptu Marno, mewakili Kapolsek Tanah Abang IPTU Arzuan, S.H., memberikan arahan kepada perangkat desa dan masyarakat. Ia menyampaikan pentingnya kehati-hatian dalam pengelolaan dana desa,agar tidak menimbulkan celah yang dapat dimanfaatkan untuk tindakan korupsi.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kriminalitas seperti pencurian dan perampokan.

"Kerjasama antara warga dan aparat sangat penting untuk menjaga keamanan lingkungan,kita semua bertanggung jawab menciptakan kondisi yang aman dan kondusif,"ujarnya.

Dilain temat,Kapolsek Tanah Abang IPTU Arzuan, S.H.,menegaskan harapannya agar sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat dapat terus diperkuat. 

"Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas di desa bukan hanya sebagai pengayom, tetapi juga sebagai mitra masyarakat,saya harap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan demi menciptakan lingkungan yang aman, bersih dari korupsi, dan sejahtera untuk semua," tutup Kapolsek.

Lakukan pengamanan kampanye Paslon De-Fe Di Beberapa Titik Di Talang Ubi,Polres PALI Terjunkan Anggota Dari Intelkam


 PALI – Realita Terkini.com- Kampanye tatap muka dan dialogis Calon Bupati Kabupaten PALI Nomor Urut 1, Devi Harianto, S.H., M.H., berlangsung pada Rabu (20/11/2024) di berbagai lokasi di Kecamatan Talang Ubi. 

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini diikuti oleh ratusan warga dan berjalan aman, tertib, serta kondusif hingga selesai pada pukul 17.00 WIB.

Dalam kegiatan tersebut, Devi Harianto menyampaikan visi dan misinya yang bertujuan untuk mewujudkan masyarakat Kabupaten PALI yang lebih baik, berbasis pada pengembangan sumber daya manusia unggul, pengelolaan sumber daya alam berkelanjutan, serta tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel.

Kampanye ini dilaksanakan di beberapa titik, seperti Talang Nanas, Gang Masjid, Lorong Asrama, Rematas, dan Desa Simpang Tais, dengan total massa yang hadir mencapai lebih dari 500 orang. Seluruh kegiatan diawasi secara langsung oleh jajaran Polsek Talang Ubi dan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam).

Kapolres PALI, AKBP Khairu Nasrudin,S.I.K.,M.H menyatakan bahwa pengamanan kampanye merupakan prioritas untuk memastikan semua rangkaian kegiatan berlangsung lancar tanpa gangguan. 

"Kami dari jajaran Polres PALI berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama masa kampanye. Tugas kami adalah memastikan semua pihak, baik pasangan calon maupun masyarakat, dapat beraktivitas tanpa adanya gangguan keamanan," ujarnya pada Kamis pagi (21/11/2024) saat dimintai statementnya oleh awak media ini. 

Kapolsek Talang Ubi, Kompol Rifan Wijaya, S.T., yang memimpin pengamanan kegiatan ini, juga menambahkan bahwa pihaknya telah menempatkan personel secara strategis di setiap lokasi kampanye. 

"Kami menurunkan personel dari Unit Intelkam dan terus berkoordinasi dengan Panwascam setempat. Keamanan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas kami selama masa kampanye berlangsung," jelasnya.

Selain itu, Polsek Talang Ubi terus memantau seluruh rangkaian kampanye melalui pengumpulan bahan keterangan (pulbaket) untuk memastikan kegiatan tetap sesuai dengan aturan yang berlaku. 

Kapolsek Talang Ubi juga menegaskan pentingnya sinergi antara Polri, Panwascam, dan elemen masyarakat dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama masa kampanye.

“Kami menghimbau kepada seluruh pasangan calon, tim sukses, dan masyarakat agar tetap mematuhi aturan kampanye yang sudah ditetapkan,dengan menjaga kedewasaan politik, kita dapat menciptakan pemilu yang damai dan demokratis,” tutup Kapolsek.

Selasa, 19 November 2024

Lakukan Pengamanan Kampanye Paslon De-Fe Di Tanah Abang,Kapolsek Tanah Abang PALI Pastikan Semuanya Aman Terkendali

 


PALI – Realita Terkini.com-Polsek Tanah Abang di bawah pimpinan Kapolsek IPTU Arzuan, S.H., melaksanakan pengamanan dalam kegiatan kampanye tatap muka Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten PALI Nomor Urut 01, Devi Harianto, S.H., M.H., dan H.M. Ferdinand, S. Kegiatan ini berlangsung di Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten PALI, mulai pukul 13.20 WIB hingga pukul 17.40 WIB dalam suasana aman, lancar, dan kondusif.

Kampanye dialogis ini menjadi ajang bagi Devi Harianto dan H.M. Ferdinand untuk meyakinkan masyarakat Tanah Abang agar memilih mereka dalam pemilihan kepala daerah mendatang. 

Pasangan calon yang mengusung visi pembangunan berkelanjutan ini memaparkan program-program unggulan mereka untuk periode 2025-2030, seperti peningkatan infrastruktur, pemberdayaan ekonomi lokal, dan pelayanan publik yang lebih baik.

Kapolsek Tanah Abang IPTU Arzuan, S.H., menyampaikan bahwa pihaknya telah menyiapkan personel untuk memastikan kelancaran kegiatan kampanye. 

“Kampanye ini berjalan aman dan kondusif. Kami dari Polsek Tanah Abang tetap siaga dengan melakukan pengamanan, monitoring, dan pengumpulan bahan keterangan (Pulbaket) untuk setiap kegiatan kampanye pasangan calon di wilayah hukum kami,” ujar Kapolsek Kepada media, Selasa (19/11/2024).

Lebih lanjut, IPTU Arzuan menekankan pentingnya sinergi dengan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) dan Panitia Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) dalam memastikan pelaksanaan kampanye yang sesuai dengan aturan. 

“Kami terus berkoordinasi dengan Panwascam dan PKD untuk menjaga netralitas dan ketertiban selama masa kampanye,” tambahnya.

Antusiasme masyarakat Kecamatan Tanah Abang terlihat cukup tinggi, dengan banyaknya warga yang hadir mendengarkan paparan langsung dari pasangan calon. 

Kehadiran mereka tidak hanya menunjukkan dukungan, tetapi juga harapan besar terhadap perubahan positif yang dijanjikan pasangan calon Nomor Urut 01.

Pengamanan yang maksimal dari Polsek Tanah Abang menunjukkan komitmen aparat kepolisian dalam menjaga situasi tetap kondusif selama masa kampanye. 


Dengan demikian, masyarakat diharapkan dapat menggunakan hak pilihnya secara aman dan nyaman pada hari pemungutan suara nanti.

Satres Narkoba Polres PALI,Kembali Gelar Tes Urin Dadakan Terhadap Anggotanya


 PALI – Dalam upaya memperkuat integritas dan profesionalisme institusi kepolisian, Polres PALI melalui Satuan Reserse Narkoba menggelar pemeriksaan urine terhadap personel Polsek Talang Ubi. Kegiatan tersebut berlangsung pada Selasa (19/10/2024) pukul 07.30 hingga 10.00 WIB di Mapolsek Talang Ubi.

Kapolres PALI, AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa pemeriksaan ini adalah langkah preventif untuk memastikan personel kepolisian terbebas dari penyalahgunaan narkoba, sejalan dengan tugas Polri sebagai pengayom masyarakat dan pelindung hukum.

"Kepolisian adalah institusi yang harus menjadi contoh dalam pemberantasan narkoba. Oleh karena itu, pemeriksaan urine ini adalah bukti komitmen kami dalam menjaga kredibilitas dan integritas setiap anggota," ujar Kapolres PALI.

Pelaksanaan kegiatan ini melibatkan lima personel Sat Resnarkoba, satu personel Propam, satu personel Sie Dokkes Polres PALI, dan satu tenaga medis dari Dinas Kesehatan Kabupaten PALI. Hingga saat ini, sebanyak 30 personel Polsek Talang Ubi telah mengikuti pemeriksaan urine, sementara 15 personel lainnya masih dalam proses pemanggilan.

Kapolres PALI juga menyampaikan instruksi tegas agar seluruh personel segera melaksanakan pemeriksaan tersebut.

 "Kami akan memastikan bahwa seluruh anggota, tanpa terkecuali, mengikuti pemeriksaan ini. Jika diperlukan, pemeriksaan akan dilakukan langsung di lokasi di mana personel berada," tegasnya kepada awak media ini saat diwawancarai di ruang kerjanya pada Rabu(20/11/2024). 

Dalam kesempatan yang sama, Kasat Resnarkoba Polres PALI menegaskan pentingnya kerja sama dari seluruh unsur pimpinan satuan fungsi untuk mendukung pelaksanaan kegiatan ini.

"Kami mengimbau agar setiap kepala satuan fungsi memerintahkan anggotanya yang belum mengikuti pemeriksaan untuk segera hadir di Propam atau Sat Resnarkoba,ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk menjaga kehormatan institusi Polri," pungkas Kasat Resnarkoba.

Senin, 18 November 2024

Si Jago merah Lalap Habis Satu Buah Rumah Di Desa Suka Manis PALI

 


PALI – Realita Terkini.com-Kebakaran hebat melanda rumah Royko Saputra (40), Kepala Dusun III Desa Suka Manis, Kecamatan Tanah Abang, Kabupaten PALI, pada Senin (18/11/2024) sore sekitar pukul 17.00 WIB. 

Peristiwa ini diduga disebabkan korsleting listrik dari handphone (HP) yang sedang dicas di atas kasur di lantai dua rumah korban.

Kapolsek Tanah Abang, IPTU Arzuan SH, menjelaskan bahwa insiden bermula saat anak Royko mengecas HP di lantai dua rumah yang sebagian masih terbuat dari kayu. 

"Setelah mencolokkan charger, anak korban meninggalkan kamar dengan HP dibiarkan tergeletak di atas kasur," ungkapnya.

Tak lama kemudian, Royko yang berada di lantai satu mencium aroma menyengat seperti benda terbakar. 

Ia segera menuju lantai dua dan mendapati api telah menjalar hingga ke atap rumah. 

Dengan panik, Royko berteriak meminta pertolongan, yang segera direspons oleh tetangganya, Yuma dan Nefi, yang kebetulan berada di dekat lokasi.

Meski api cepat membesar karena struktur lantai dua yang masih berbahan kayu, beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. 

Namun, kerugian materiel ditaksir mencapai Rp150 juta, mencakup kerusakan pada rumah dua lantai tersebut.

Upaya pemadaman api dilakukan oleh warga setempat sebelum bantuan lebih lanjut tiba. 

Sementara itu, Polsek Tanah Abang memastikan dugaan awal kebakaran adalah korsleting listrik dari HP yang dicas.

"Ini menjadi pengingat penting bagi kita semua untuk lebih berhati-hati, terutama dalam penggunaan alat-alat elektronik di rumah," tegas IPTU Arzuan.

Kejadian ini menjadi pelajaran berharga bagi masyarakat untuk tidak meninggalkan perangkat elektronik yang sedang dicas, terutama di tempat mudah terbakar seperti kasur.

Kebakaran yang menimpa rumah Royko Saputra tidak hanya membawa kerugian besar, tetapi juga menggugah kesadaran akan pentingnya langkah preventif untuk mencegah musibah serupa.

Jajaran Polsek Tanah Abang Lakukan Pengamanan Kampanye Paslon" Berani"

 


PALI – Realita Terkini.com-Pada hari Senin (18/11/2024), mulai pukul 15.00 WIB hingga selesai, jajaran Polsek Tanah Abang yang dipimpin langsung oleh Kapolsek IPTU Arzuan, S.H., melaksanakan pengamanan kampanye tatap muka pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati PALI nomor urut 02, Asgianto, S.T., dan Iwan Tuaji, S.H. 


Kegiatan yang berlangsung di Kecamatan Tanah Abang ini berjalan lancar, aman, dan kondusif hingga berakhir pada pukul 22.35 WIB.


Dalam kampanye ini, pasangan calon Asgianto dan Iwan menyampaikan pesan tegas kepada masyarakat Kecamatan Tanah Abang agar memilih dengan hati nurani. 


Mereka juga mengingatkan agar masyarakat tidak mudah terpengaruh oleh janji-janji manis dari pasangan calon lain.


"Kami mengajak masyarakat untuk memilih dengan bijak. Jangan salah pilih, gunakan hati nurani demi masa depan Kabupaten PALI yang lebih baik," ujar Asgianto dalam orasinya.


Selain itu, pasangan nomor urut 02 juga memaparkan visi dan misi mereka. Mereka berkomitmen untuk membawa perubahan signifikan bagi Kabupaten PALI jika terpilih. 


Visi mereka adalah membangun PALI yang maju, sejahtera, dan berkeadilan melalui pemerintahan yang transparan dan pro-rakyat.


Sementara Kapolsek Tanah Abang, IPTU Arzuan, S.H., memastikan seluruh rangkaian acara berjalan dengan aman. 


Ia menjelaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari tugas Polsek Tanah Abang untuk menjaga ketertiban selama masa kampanye.


“Kegiatan kampanye tatap muka ini merupakan bagian dari agenda resmi pasangan calon. Kami memastikan keamanan dan kelancaran acara dengan mengerahkan personel di berbagai titik strategis,” kata IPTU Arzuan.


Polsek Tanah Abang juga terus berkoordinasi dengan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) dan Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) untuk memastikan setiap kegiatan kampanye berlangsung sesuai dengan aturan yang berlaku.


Dalam rangka mendukung pemilu yang damai dan demokratis, Polsek Tanah Abang berkomitmen melakukan monitoring dan pengumpulan bahan keterangan (pulbaket) terhadap setiap aktivitas pasangan calon. 


Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi pelanggaran serta menjaga situasi tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Tanah Abang.


Dengan pengamanan yang optimal, Polsek Tanah Abang berharap seluruh rangkaian kampanye hingga pelaksanaan pemilu mendatang dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan sukses.

Komitmen Jaga Keamanan Dan Ketertiban,Sat Samapta Polres PALI Lakukan Patroli Perintis Presisi

 


PALI – Sat Samapta Polres PALI terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat melalui program Patroli Perintis Presisi. 

Pada Senin, 18 November 2024, tim yang terdiri dari Bripda M. Ikhsan Al Mukmin, Bripda Rifki Fernando, dan Bripda M. Arzaqul Al Khowarismi melaksanakan patroli di sejumlah titik rawan di Kabupaten PALI.

Berdasarkan Surat Perintah Patroli Nomor Sprin/43/X/2024 yang berlaku hingga 30 November 2024, kegiatan ini difokuskan pada area dengan potensi kerumunan dan gangguan kamtibmas, seperti sekitaran Bank BRI Handayani dan Rejosari Kabupaten PALI.

Kasat Samapta Polres PALI, AKP Hermanto, mengungkapkan bahwa patroli ini bertujuan memastikan keamanan wilayah, mencegah potensi gangguan, dan menciptakan situasi yang kondusif.

“Anggota kami mendatangi Bank BRI Handayani untuk memastikan lingkungan tetap aman dan bebas dari potensi gangguan. Selain itu, patroli di sekitar Rejosari juga bertujuan menjaga ketertiban serta memastikan arus lalu lintas berjalan lancar,” ujar AKP Hermanto.

Hasil patroli menunjukkan situasi aman terkendali dengan arus lalu lintas yang terpantau lancar. 

Kehadiran personel di lapangan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang beraktivitas di kedua lokasi tersebut.

Program Patroli Perintis Presisi ini mendapat apresiasi dari warga yang merasa lebih nyaman dan terlindungi berkat kehadiran polisi di tengah-tengah mereka. 

Dengan upaya ini, Polres PALI berharap dapat terus menjaga situasi keamanan di wilayahnya secara optimal.